Beranda News

Pastikan Pemudik Sehat, Polsek Jatiuwung Bersama Tiga Pilar Melaksanakan Cooling System Kepada Pemudik

Pastikan Pemudik Sehat, Polsek Jatiuwung Bersama Tiga Pilar Melaksanakan Cooling System Kepada Pemudik

TANGERANG. Pelita.co  – Untuk memastikan warganya yang melaksanakan pulang tetap sehat,.Bhabinkamtibmas Kel.Jatiuwung Polsek Jatiuwung Aiptu Suryadi bersama Pilar melaksanakan Giat Kepada warga yang telah melaksanakan mudik atas nama Heri Wawan Setiawan di Rt 02/06 kel.Jatiuwung Kec.Cibodas. Sabtu. (22/5/2021).

Jatiuwung Kompol Dimas Aditya melalui Bhabinkamtibmas Kel.Jatiuwung Aiptu Suryadi dan Lurah Jatiuwung terus gencar mendatangi warga yang terdata melaksanakan pulang mudik dan meminta kepada pemudik untuk melakukan , agar diketahui kesehatannya.

Walaupun pusat maupun daerah sudah memberikan peringatan untuk tidak mudik, akan tetapi masih saja ada masyarakat yang tidak mematuhi larangan tersebut dan mengabaikannya, maka dari itu kelurahan Jatiuwung meminta kepada warganya yang melaksanakan mudik untuk memeriksakan dirinya dan melakukan tes swab.

Bhabinkamtibmas Kel.Jatiuwung Polsek Jatiuwung Aiptu Suryadi bersama 3 (tiga) Pilar mendatangi rumah warga pemudik menjelaskan, bahwa giat ini yang meminta warga bagi yang pulang mudik untuk melakukan tes swab adalah untuk memastikan warga kami sehat.

Baca juga :  Mudik Aman dan Nyaman, Pemudik Bisa Menitipkan Kendaraan di Polsek Benda

“Kami hanya ingin memastikan warga yang melakukan pulang mudik tersebut dalam kondisi sehat, semoga semuanya sehat ya,” ucapnya.

Lanjutnya, Bhabinkamtibmas Kel. Jatiuwung Aiptu Suryadi, menghimbau dan mengajak kepada para pemudik yang baru kembali “segera melaporkan kepada ketua RT dan RW setempat serta menghubungi No. Hp. Bhabinkamtibmas serta menunjukkan hasil sweb antigen setelah kembali dari Mudik untuk mencegah .” Ujarnya.

Lanjutnya, “Untuk tetap menjaga kondusipitas wilayah, serta menjalankan Protokol Kesehatan terhadap Masyarakat di lingkungan terutama bagi yang pulang mudik untuk lakukan Tes Swab. Agar terjaga serta terpeliharanya situasi kamtibmas yang Kondusip dan Melaksanakan Semua prokes Covid 19 Guna Memutus dan Mencegah Penyebaran Covid 19”. himbaunya.

Dalam giat tersebut Bhabinkamtibmas bersama 3 Pilar mendata dan menempelkan stiker peringatan kepada para pemudik untuk segera melaporkan kepada ketua RT dan RW setempat.

Baca juga :  Warga Merangin Siap Menangkan Romi di Pilgub Jambi 2024