Beranda News

Telah Dibuka, Taman Bermain Dan Kolam Renang Annisa Jaya

Telah Dibuka, Taman Bermain Dan Kolam Renang Annisa Jaya
Taman Bermain Dan Kolam Renang Annisa Jaya. (Dok Ist)

TANGERANG,Pelita.co –  Taman Bermain Anak dan Kolam Renang Annisa Jaya, kini telah hadir tempat Wisata yang begitu indah untuk dinikmati bersama keluarga, yang terletak di Jalan Raya Kresek Gandaria, Desa Cibetok, Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang. Selasa, (17/5/2022).

Menawarkan Beberapa Fasilitas yang sudah disiapkan oleh pengelola, yaitu Wahana Bermain Air, Kolam Arus, Balon Raksasa, Mandi Bola, Kereta Mini, Mobil-Mobilan, Trampolin, Kolam Ikan Mancing, Pendopo Untuk Istirahat Bersama Keluarga, Dan Menawakan Spot Foto Yang Kekinian.

Pemilik Taman Bermain Dan Kolam Renang Annisa Jaya, Hj.Mastukah mengatakan, Berawal dari banyaknya keluh kesah warga yang ingin berlibur namun jarak yang sangat jauh untuk ke tempat berlibur yang dituju, dan harga nya pun sangat lumayan, serta jarak pun menjadi keluhan. maka dari itu saya bersama keluarga memiliki rencana untuk membuat wahana bermain dan kolam renang, agar masyarakat terdekat bisa berlibur dan berkumpul bersama keluarga.

Baca juga :  Ratusan Botol Miras Berhasil Diamankan Satpol PP Damkar Purworejo

“Tak usah khawatir, kami juga menawarkan harga saya sangat bersahabat, Untuk tiket masuknya, mulai dari harga Rp.20.000 untuk kolam renang, dan Rp.35.000 untuk Seluruh fasilitas,” ucapnya.

Sangat indah sekali dengan suasana alam panorama pedesaan, yang tadinya hanya sebuah taman dan lahan kosong, demi memajukan Wilayah, Hj.Mastukah selaku owner Annisa Jaya, menambah kolam renang yang membuat para pengunjung atusias datang bersama keluarga.

Kolam Renang Anisa Jaya.(Dok Ist)

Dimasa pademi Covid-19, pengelola masih menerapkan Protokol kesehatan pada pengunjung, pada saat masuk wahana, petugas mengarahkan agar pengunjung menggunakan masker, dan mencuci tangan menggunakan sabun serta di air mengalir (keran), dan menjaga jarak saat duduk.

lanjutnya, yang banyak diminati oleh pengunjung ini kebanyakan kolam renang, untuk kolam renang ada untuk anak kecil, sedang dan untuk orang dewasa. serta dilengkapi dengan fasilitas sarana renang, seperti ban, bebek bebekan, dan petugas penjaga kolam renang, untuk keamanan dan kenyaman pengunjung.

Baca juga :  Lantik PN Korsel, Gus Nabil : Diplomasi Perdamaian Melalui Pencak Silat

“Kami selaku pihak pengelola Annisa jaya, mudah mudahan semuanya berjalan dengan baik dan mematuhi protokol kesehatan, dan prokes tetap kami jalankan karena masih PPKM, dan kenyamanan pengunjung adalah prioritas kami,” ujarnya.

Dirinya juga menghimbau, Kami masih menjalankan Prokes dan menghimbau pada para pengunjung untuk menggunakan masker, mencuci tangan, dan untuk buka taman bermain serta kolam renang annisa jaya dari pukul 09.00 Wib sampai dengan Pukul 16.00 Wib.