Beranda News

Arus mudik Harus Lancar dan Aman, Ini Kata Dirlantas Polda Jambi: Truk Angkutan Batubara Stop Melintas

Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi.
Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi. poto/pelita.co/ist

JAMBI, Pelita.co – Arus mudik dan arus balik Lebaran Idul Fitri tahun 2023, harus lancar, aman, bagi seluruh pengguna jalan yang melintas di ruas jalan Provinsi Jambi.

Demikian, kata Direktur Lalulintas (Dirlantas) Polda Jambi Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Dhafi kepada Pelita.co, Senin (17/4-2023).

Dijelaskan Dirlantas Polda Jambi, Kobes Pol Dhafi, seluruh truk bermuatan batubara yang melintas di ruas Jalan Provinsi dan ruas Jalan Nasional, maupun truk angkutan barang dilarang melintas terhitung sejak, Senin (17/4-2023) hingga (30/4-2023).

Sedangkan khusus truk tanki bermuatan Bahan Bakar Minyak (BBM), truk bermuatan sembako, dan truk bermuatan barang ekspor/impor yang mendapat ijin resmi dari pemerintah masih diperbolehkan melintas.

“Khusus untuk truk tanki bermuatan BBM, truk bermuatan sembako, dan truk bermuatan barang ekspor/impor yang mendapat ijin resmi dari pemerintah diperbolehkan melintas, terkecuali truk bermuatan batubara dan truk barang yang sudah dihentikan beroperasi selama menghadapi arus mudik dan arus balik,” terang Dhafi.

Baca juga :  Meski Belum Miliki IMB, Bangunan Laundry di Desa Dangdang Sudah Berdiri Kokoh
Salah Satu Akses Jalan Nasional di Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi.
Salah Satu Akses Jalan Nasional di Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi. poto/pelita.co/ist.

Sampai saat ini terpantu, terang Dhafi, seluruh ruas Jalan Provinsi dan ruas Jalan Nasional, seperti yang terhubung Jambi – Riau – Sumatera Utara, dan Jambi – Sumatera Barat, Jambi – Sumatera Selatan, Jambi – Lingau, cukup aman dilalui pemudik.

Dan selanjutnya, volume kendaraan arus mudik sudah mengalami grafik kenaikan sejak, hari ini, Senin (17/4-2023), sedangkan truk batubara dan truk barang sudah tidak terlihat melintas.

Disamping itu, Ia juga mengungkapkan, di titik daerah – daerah rawan kecelakaan, pihaknya sudah menurunkan Satuan Lalulintas untuk berjaga – jaga di titik – titik daerah rawan kecelakaan.

Saya ingatkan, terang Dhafi, seluruh pengendara yang mudik maupun nanti yang balik ke daerah asalnya, supaya tetap menjaga keselamatan dalam berlalulintas.

“Utamakan keselamatan dari pada kecepatan,” terang Dhafi.(can/sal)