Beranda News

Bersama Pengusaha Kodim 0506/Tgr Salurkan Bantuan Korban Banjir

Bersama Pengusaha Kodim 0506/Tgr Salurkan Bantuan Korban Banjir

KOTA TANGERANG,Pelita.co – Kodim 0506 Tangerang, Korem 052 Wijayakrama, Kodam Jayakarta bekerjasama dengan komunitas pengusaha Korea menyalurkan bantuan untuk korban terdampak banjir yang melanda beberapa tempat di wilayah Kota Tangerang dan sekitarnya.

Hal itu di jelaskan oleh penerangan Kodim 0506 Tangerang, Serda Endang yang juga menyebut bahwa pihaknya menyerahkan bantuan tersebut untuk para pengungsi di seputaran dapur umum yang dibuat pemerintah Kota Tangerang.

“Melaksanakan pemberian bantuan korban banjir berupa Mie Instan dan Air Mineral dari komunitas Pengusaha Korea bekerja sama dengan Jaring Intel Kodim di Posko banjir atau Dapur Umum Pemkot Tangerang mas,” katanya.

Lebih jauh, Serda Endang berharap dengan adanya bantuan tersebut dapat meringankan beban terhadap para korban dan pengungsi korban banjir di wilayah teritorialnya.

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan para korban banjir dapat di beri ketabahan atas musibah ini,” tukasnya.

Baca juga :  Kiai Marsudi Syuhud Apresiasi dan Doakan Pembangunan Menara Syariah

Masih ditempat yang sama, menanggapi hal tersebut Jajang (49) salah satu pengungsi menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kepedulian Kodim 0506 Tangerang bersama para pengusaha terhadap korban terdampak banjir.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Tentara, atas kepedulianya terhadap kami yang sedang di timpa musibah. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami, mas,” kata Jajang, didampingi rekan-rekan sejawatnya.