Beranda Entertainment

HUT ke-9, AirNav Indonesia Salurkan Bantuan Kaki Palsu untuk Disabilitas

HUT ke-9, AirNav Indonesia Salurkan Bantuan Kaki Palsu untuk Disabilitas

TANGERANG, Pelita.co – Jelang perayaan ulang tahunnya yang ke-9, Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) kembali menggelar aksi sosial kepada masyarakat di wilayah kerjanya. BUMN yang juga dikenal dengan nama tersebut, memberikan pembuatan kaki palsu serta kepada masyarakat penyandang .

”Program ini menjadi salah satu agenda Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) kami kepada masyarakat. Secara khusus, memang program kali ini kami apresiasikan pula sebagai bentuk rasa syukur kami menjelang perayaan HUT Airnav Indonesia yang ke-9 pada tahun ini,” ,” ungkap Manager AirNav Indonesia, Hermawansyah, kepada awak media, Kamis, (5 /8/ 2021).

Dijelaskan Hermawansyah, penyaluran bantuan bagi masyarakat penyandang disabilitasi tersebut dilakukan secara bertahap. Kali ini, dipersiapkan sedikitnya 20 unit kaki palsu dan 10 unit kursi roda bagi kepada masyarakat penyandang disabilitas di lingkungan kantor pusat AirNav Indonesia.

Baca juga :  Agus Mulyana Resmi Dilantik : Pimpin HIPMI Kabupaten Tangerang, Masa Bhakti 2024 - 2027

“Tidak hanya kaki pallsu dan kursi roda, kami juga memberikan sejumlah peralatan kerja. Jadi, agar saudara-saudara kita ini tetap dapat produktif meski dengan keterbatasan. Sesuai dengan tema ulang tahun kali ini: Going Better, Growing Stronger,” Imbuhnya.

Dia menambahkan, AirNav Indonesia tidak bekerja sendiri dalam melaksanakan penyaluran bantuan dengan nilai total sekitar 200 juta rupiah tersebut. BUMN transportasi itu mendaulat Yayasan Peduli Tuna Daksa dan Forum Sosial Orang Dengan Kecacatan Berbasis Masyarakat (FRSODKBM) sebagai mitra penyaluran bantuan. FRSODKBM yang bermarkas di Sukatani, Sepatan, , merupakan nirlaba yang fokus memfasilitasi kebutuhan penyandang disabilitas. Sedangkan Yayasan Peduli Tuna Daksa yang berdomisili di Jakarta Utara, berperan dalam pembuatan kaki palsu.
Untuk diketahui, program pemberian kaki palsu dan alat pendukung bagi penyandang disabilitas menjadi program rutin tahunan yang dijalankan AirNav Indonesia.

Baca juga :  Kapolsek Curug Monitoring Kegiatan Pembagian Paket Sembako di Sukabakti

”Tahun lalu, program ini kami salurkan kepada masyarakat di Kota Serang dan , banten. Kali ini, kami menyasar penerima manfaat di wilayah Tangerang dan sekitarnya,” lanjut Hermawansyah.

Pada kesempatan yang sama, Ketua FRSODKBM Alwani menyampaikan, apresiasi atas program TJSL yang digagas AirNav Indonesia tersebut. ”Kami mewakili para penerima manfaat, menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan ini. Bantuan ini menumbuhkan kebahagiaan dan harapan baru bagi saudara-saudara kita,” ungkap Alwani.

Samsiyah, wanita paruh baya yang menjadi salah satu penerima manfaat menyampaikan hal senada dengan Alwani.

”Alhamdulillah, sambil menunggu kaki palsunya jadi, bantuan kursi roda yang saya terima ini sangat membantu saya untuk beraktivitas,” ujarnya.