Beranda News

Kapolres Metro Tangerang Kota Serahkan Hewan Kurban Sapi Ke Yayasan Yatim Piatu

,Pelita.co  – Bersaksikan alunan suara takbir yang berkumandang tepat pada hari raya 1441H – 2020M, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Sugeng Hariyanto mengunjungi serta menyerahkan hewan Qurban secara simbolis di sebuah yayasan yang berada di wilayah hukumnya.

Kehadiran orang nomor satu di jajaran Polrestro Tangerang Kota yang juga turut melakukan pemotongan Kurban secara simbolis itu, disambut langsung ketua Yayasan Yatim Piatu Al Mahmudah, Hj Amanah Sarmili di Jalan Suryadarma, Kelurahan Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Jum’at (31/7/20)

Kapolsek Neglasari, Kompol R. Manurung yang turut mendampingi pimpinanya (Kapolrestro) mengatakan, kegiatan yang diadakan pihaknya itu merupakan wujud hadirnya untuk masyarakat, bangsa dan negara dalam keadaan suka maupun duka.

“Momen Idul Adha 1441 Hijriah ini, Bapak Kapolres berbagi terhadap sesama yang lebih membutuhkan dengan menyerahkan . Semoga giat ini dapat memotivasi untuk semakin lebih baik lagi kedepanya, khususnya Polri agar semakin promoter,” katanya.

Baca juga :  Jabatan Sekda Purworejo Kosong, Achmad Kurniawan Kadir Isi Jabatan Sebagai Pj Sekda

Hadir dalam kegiatan, Kabag Sumda AKBP Nurman Surachman, Camat Neglasari TB. Sonny Soniawan, Wakapolsek Neglasari AKP Mulyono,  Lurah Selapajang Jaya, Ahmad Yani, para anggota serta para , masyarakat dan tokoh pemuda setempat.

Lebih jauh, bertepatan dengan adaftasi kebiasaan baru (AKB) ia mengajak seluruh elemen publik untuk bersama-sama menerapkan serta mematuhi protokol seperti physical distancing dan penggunaan masker dikala beraktifitas di luar rumah.

“Hal tersebut bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19. Kamtibmas kondusif, masyarakat semakin produktif. Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih atas antusiasme masyarakat dalam kegiatan ini,” tandas perwira menengah Polri kelahiran Sumatera Utara tersebut.

Sementara, menanggapi hal tersebut, salah satu sekitar menyampaikan apresiasi atas kepedulian Kapolres Metro Tangerang Kota beserta jajaranya terhadap yatim piatu serta publik yang membutuhkan di tempat kelahiranya tersebut.

Baca juga :  Polisi Amankan Penjual Obat Terlarang Tanpa Izin di Periuk, Ratusan Butir Obat Disita

“Kami selaku masyarakat Selapajang Jaya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres. Bantuan hewan kurban ini sangat bermanfaat. Semoga Polri semakin dicintai masyarakat,” tandas pria yang berpesan agar namanya tak turut ditayangkan tersebut.