Beranda Entertainment

Kapolsek Cisoka Datangi Posyandu, Gelar Acara Vaksinasi Covid-19 Untuk Warga

Kapolsek Cisoka Datangi Posyandu, Gelar Acara Vaksinasi Covid-19 Untuk Warga.
Kapolsek Cisoka AKP.Nurrokhman T.SH mendatangi posyandu Garuda Perumahan Anniland RT 01 RW 09 Desa Cempaka, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang.(Dok Ist)

TANGERANG,Pelita.co –  Kapolsek Cisoka AKP.Nurrokhman T.SH mendatangi posyandu Garuda Perumahan Anniland RT 01 RW 09 Desa Cempaka, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang Untuk menggelar vaksin massal COVID-19 di kawasan padat penduduk dengan menyasar 500 orang. Minggu, (3/9/2021).

Kapolsek Cisoka AKP.Nurrokhman T.SH mengatakan, Vaksin massal tersebut mendukung program pemerintah guna menekan angka penyebaran COVID-19.

“Tercatat ada 500 warga yang jalani vaksin. Kegiatan ini guna menindak lanjuti imbauan pemerintah dalam program pencegahan COVID-19,” kata AKP.Nurrokhman T.SH yang giat menggelar vaksinasi untuk wilayah hukum Polsek Cisoka ini.

Selain membuka kesempatan masyarakat untuk vaksinasi, dirinya juga mengimbau masyarakat untuk tidak berkerumun dan mematuhi protokol kesehatan.

“Kepada masyarakat diharapkan agar lebih peka terhadap bahaya penularan COVID-19 sehingga secara dini bisa dilakukan pencegahan,” ucapnya.

Kapolsek Cisoka menuturkan kegiatan vaksinasi itu untuk penanggulangan COVID-19 sekaligus memulihkan perekonomian masyarakat. Pasalnya. jika seluruh masyarakat mendapatkan vaksin maka harapannya dapat mengakhiri situasi pandemi COVID-19 dan masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa.

Baca juga :  Kunker Ke Sulut, Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Bangun Ketahanan Nasional