TANGERANG,Pelita.co – Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Tangerang Polda Banten resmi berganti. Sebelumnya jabatan itu diisi Kompol Gogo Galeseung yang kini menempati posisi Kasubag Mutjab Biro SDM Polda Banten Sedangkan pengganti Gogo adalah AKP Ivan Adhitira.
Selain jabatan Kasat Reskrim, 5 Kapolsek di lingkungan Polresta Tangerang juga berganti. Kapolsek Balaraja yang sebelumnya dijabat Kompol Feby Harianto kini dijabat AKP Teguh Kuslantoro. Sementara Feby kini mengisi pos baru sebagai Kepala Bagian Operasi Polres Serang Polda Banten.
“Jabatan lain yang juga berganti adalah Kapolsek Tigaraksa dari Kompol David Candra Babega ke Kompol Sumaedi,” kata Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi usai Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Mapolresta Tangerang, Selasa (19/5/2020).
Jabatan Kapolsek Pasar Kemis juga berganti dari Kompol Bambang Supeno ke AKP Fikry Ardiansyah. Sementara Kapolsek Rajeg AKP Gesit Febriyatmoko diserahterimakan ke Iptu Ferdo Elfianto. Sedangkan Kapolsek Cisoka dari AKP Muhammad Akbar Baskoro Nur Hutomo berganti ke AKP Nur Rokhman Triamtono.
“Sertijab ini sebagai tindak lanjut Keputusan Kapolda Banten Nomor KEP/354/IV/2020 tanggal 30 April 2020,” kata Ade.
Ade berpesan kepada pejabat baru untuk segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru. Selain itu, Ade juga meminta perwira yang mengisi pos baru untuk langsung membangun konsolidasi internal. Serta membangun komunikasi dengan seluruh elemen masyarakat.
“Petakan potensi dan kerawanan. Bangun silaturahmi dengan semua unsur agar tugas-tugas yang diemban dapat dilaksanakan dengan baik,” tandasnya.(Mad Sutisna)