Beranda News

Kejurda Drum Band Piala Prabukusumo Cup 2024 Antar TK se Jateng, Jatim dan DIY, TK Batik Perbaik Berhasil Dapatkan 5 Kategori Kejuaraan

PURWOREJO, Pelita.co,- Sebagai ajang pembinaan Prestasi Marching Band Simphony Swara Batika TK Batik Perbaik Purworejo ikuti serta dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) Drum Band Piala Prabukusumo Cup 2024 yang diadakan di GOR Amongraga, Yogyakarta, Minggu (19/5/2024).

Ajang Drum Band yang diikuti oleh 23 tim dari DIY, Jawa tengah dan JawaTimur ini diharapkan bisa menjadi sarana untuk membawa para atlet-atlet dari DIY, Jateng dan Jatim meraih sukses di ajang selanjutnya.

Guru TK Batik Perbaik Eva Ika Riningsih, S.Pd, mengatakan, tujuan TK Batik Perbaik mengikuti ajang ini supaya lebih dikenal dan tambah pengalaman. Ia mengatakan sebelum mengikuti Kejurda Drum Band Piala Prabukusumo Cup 2024, sebelumnya para siswa sudah sejak Desember 2023 tahun lalu sudah dipersiapkan latihan.

“Selama latihan kita mengajari anak dengan metode repetisi atau pengulangan dan dengan porsi sedikit demi sedikit, baru digabungkan. Kita
mendatangkan pelatuh dari ahli musik dan koreo serta dibantu dari tim guru TK Batik,” terang Eva.

Baca juga :  Polri Minta Masyarakat Waspadai Provokasi Jelang Pergantian Tahun Baru

Lanjut Eva, untuk kostum anak-anak dari inventaris TK, sedangkan peralatan Drum Band juga milik TK sendiri karena lebih lengkap. Sedangkan dana pelatih, properti dan akomodasi lomba didapat dari para donatur, swadaya wali murid, dan dana dari TK Batik Perbaik.

“Kami berharap, dengan mengikuti lomba di luar Purworejo, Drum Band TK Batik lebih dikenal, selain itu juga menambah pengalaman agar kedepannya anak-anak lebih siap di event lomba selanjutnya,” harap Eva.

Sementara Desy salah satu wali murid dari M Danish Aziz menyampaikan, dengan mengikuti lomba ini semoga kedepan anak-anak bisa menampilkan performa yang lebih baik. “Kami berharap TK Batik Perbaik dapat bersaing di kancah nasional sehingga dapat mengharumkan nama sekolah dan Purworejo di dunia pendidikan Indonesia,”ucap Desy.

Sementara itu kepala TK Batik Perbaik, Sri Rameati, S.Pd menyampaikan, event lomba Prabukusumo Cup ini TK Batik Perbaik menurunkan sebanyak 48 anak. Adapun lomba yang diikuti ada 6 kategori kejuaraan yakni Showmanship, Analisis music, CG, Majoret, Field comander terbaik dan Umum

Baca juga :  Kapolda Siap Amankan Kegiatan HUT ke-67 Provinsi Jambi

“Lomba Drum Band ini baru pertama kali kita ikuti. Alhamdulillah dalam lomba ini TK Batik Perbaik mendapat 5 kategori kejuaraan,” ungkap Sri Rameati.

Dalam kesempatan tersebut, Sri Rameati tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada para donatur, para wali murid sehingga TK Batik Perbaik bisa mengimkan siswanya mengikuti lomba Prabukusumo Cup 2024,” Pungkas Sri Rameati.

Untuk diketahui, TK Batik Perbaik di lomba kejurda Prabukusumo Cup 2024 menurunkan 48 anggota pemain Drum Band yang terdiri dari 1 field commander, 3 Paramananda/i, 3 pemain pit, 1 tom, 1 boom bass, 6 pianika, 4 Bass drumband, 8 tenor drumband, 11 snare drum dan 10 colour guard.