JAKARTA, Pelita.co — Direktur Eksekutif Diagram Politik Nastain Muhammad menilai, Airlangga Hartarto menjadi sosok yang sangat diperhitungkan dalam konstelasi politik menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Menurutnya, sebagai Ketua Umum Golkar, Airlangga menjadi salah satu tokoh kunci yang bisa menentukan arah keputusan politik di negeri ini.
“Terbukti dengan pujian Joko Widodo kepada Ketum Golkar tersebut pada momen HUT Golkar ke-58 kemarin,” katanya kepada wartawan, Senin (24/10/2022).
Nastain menilai, pujian dari Jokowi yang menyatakan bahwa Airlangga sebagai sosok yang memiliki jam terbang tinggi sebagai salah satu prasyarat untuk memilik pemimpin Indonesia ke depan, bukan sekedar lips service.
“Statemen tersebut bentuk pengakuan, sekaligus menyiratkan dukungan pada Airlangga di Pilpres 2024 nanti,” tegasnya.
Dia menjelaskan, Jokowi tidak mungkin serta merta memberikan pengakuan pada sosok Airlangga, tanpa disertai bukti serta proyeksi ke depan. “Sebab meski elektabilitas Airlangga ini masih terbilang minim, tetapi syarat untuk maju di Pilpres tidak semata-mata ditentukan oleh hal itu, ada variabel-variabel lain, dan Jokowi sangat piawai menilai sosok Airlangga,,” terangnya.
Untuk diketahui, Jokowi bukan pertama kalinya memberikan pujian kepada elit politik sebelumnya ia juga sempat memuji Prabowo Subianto, lalu Ganjar Pranowo, dan kini Airlangga Hartarto.
“Kita bisa menafsirkan jika Jokowi pun memberikan restu sekaligus dukungan jika Airlangga maju di Pilpres 2024,” imbuhnya.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan agar pemimpin Indonesia ke depan harus memiliki jam terbang yang tinggi.
Menurutnya, salah satu tokoh yang sudah memiliki jam terbang yang tinggi itu, yakni Ketum Golkar Airlangga Hartarto.
“Betul-betul pemimpin ke depan ini harus kita pilih yang memiliki jam terbang yang tinggi. Salah satu yang saya lihat, bapak Airlangga Hartarto,” kata Jokowi di HUT ke-58 Partai Golkar, Jakarta International Expo, Jumat (21/10/2022).