Beranda News

Komandan Kodim 0419/Tanjab Apresiasi Kerja Cepat Tim Atasi Kebakaran Lahan di Teluk Dawan

JAMBI, Pelita.co – Kebakaran lahan yang terjadi di RT 08 Dusun Grohol, Kelurahan Teluk Dawan Kecamatan Muara Sabak Barat – Tanjung Jabung Timur pada Kamis (5/9) pagi hari telah berhasil dipadamkan.

Komandan Kodim 0419/Tanjab Letkol Dwi Sutaryo, S.E., M.Han sebagai Komandan Satgas Karhutla di area Tanjung Jabung mengatakan, kebakaran yang terjadi di salah satu lahan penduduk tersebut tidak diketahui penyebabnya, dan musim kemarau berkepanjangan menambah sebaran kebakaran tersebut.

“Pada sore hari, kebakaran di lahan tersebut telah tertangani dengan baik oleh kerja sama tim yang telah melakukan upaya pemadaman dan pendinginan, ditambah lagi dengan adanya hujan dengan intensitas sedang yang terjadi sore hari. Namun demikian, tim akan tetap melakukan pendinginan dan memastikan bahwa api telah benar-benar padam,” ujar Dwi.

Dwi berpesan kepada masyarakat agar tidak melakukan pembukaan lahan dengan cara membakar dan mengapresiasi kepada seluruh tim yang terlibat dalam proses pemadaman api.

Baca juga :  Hari Lalu-lintas Bhayangkara ke-68, Sat Lantas Polres Kebumen Bagikan Sembako ke Ojol

Informasi terjadinya kebakaran tersebut disampaikan oleh Tim Seismik dari BGP – PetroChina International Jabung Ltd yang sedang melintas area tersebut untuk menuju lokasi Survei Seismik di Tanjung Jabung Timur.

Tim menemukan adanya kepulan asap dan segera mendatangkan tim kebakaran untuk memadamkan api. Satgas Karhutla Provinsi Jambi, termasuk di dalamnya TNI – Polri, Tim BPBD dan Pemadam Kebakaran Tanjung Jabung Timur, serta masyarakat segera berupaya memadamkan api tersebut, sehingga sebaran api dapat terkendali.