Jakarta – Pimpinan Pusat Lajnah Dakwah Islam Nusantara (LADISNU) akan menggelar acara peringatan Satu Abad NU dan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di GOR Sejabat Desa Majakerta Kecamatan Majalaya Bandung, Jawa Barat, Senin, (13/03/23).
Ketua Panitia penyelenggara Habib Umar bin Husein Assegaf menuturkan bahwa acara tersebut mulai dari jam 08.00 sanpai jam 24.00.
“Acara full dari pagi sampai malam. Pagi diisi dengan kegiatan kirab sarung nusantara. dilanjutkan dengan aktraksi dan pementasan pencak silat gajah putih,” ujarnya saat ditemui di kantor LADISNU Jalan Antara No, 12 Jakarta Pusat.
Selanjutnya, Habib Umar juga menyampaikan bahwa setelah pagelaran budaya nusantara dilanjutkan dengan orasi kebangsaan.
“Menjelang siang hari jam sepuluh peringatan Satu Abad NU akan diisi dengan orasi kebangsaan oleh Mustasyar PBNU Buya Prof Dr. KH Said Aqil Siroj, MA, sekaligus pelantikan koordinator wilayah Lajnah Dakwah Islan Nusantara (LADISNU) Jawa Barat,” ungkapnya.
Pada malam harinya rangkaian acara peringatan Satu Abad NU dan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW akan diisi dengan tawashul, tahlil, khotmil Qur’an,pembacaan riwayat Nabi dan ceramah agama.
“Acara Satu Abad NU dan Peringatan Isra’ Mi’raj diisi dengan ceramah agama oleh Abuya KH Musthafa Aqil Siroj, Rais Syuriyah PBNU,” tutur Habib Umar.
Habib Umar menyampaikan bahwa akan hadir dalam acara tersebut, KH Agus Salim HS Ketum LADISNU, para pengurus, pengawas, dewan pakar, dewan pembina PP LADISNU. Bupati Bandung, Camat, Lurah, TNI Polri juga, PWNU Jawa Barat, perguruan pencak silat Gajah Putih sebagai pegisi acara juga dijadwalkan hadir.
Menurut panitia penyelenggara kegiatan ini akan disiarkan secara langsung oleh NUChannel.