Beranda News

Mohd Rizki Ramadhan Beri Bantuan ke Mushalla Darussalam Simpang Peut

Nagan Raya, Pelita.co – Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Nagan Raya, Mohd Rizki Ramadhan yang di dampingi tokoh masyarakat setempat Sulaiman (Pak Teungeuh) menyerahkan bantuan untuk Mushalla (Meunasah) Darussalam di Pajak Ikan Pasar Inpres Simpang Peut, Kecamatan Kuala, Nagan Raya. Selasa (14/03/2023).

Penyerahan bantuan berupa uang tunai, semoga bisa membantu pembanguan yang kemarin dilanda musibah kebakaran di Desa Setempat.

Dalam penyerahan bantuan turut didampingi Tokoh masyarakat setempat, Sulaiman atau sering disapa ‘Pak Teungeuh’ dan diterima dengan hangat oleh Keuchik (Kepala Desa) Simpang Peut Sahabuddin serta Panitia Said Usman.

Dikesempatan itu, Sulaiman (Pak Teungeuh) menyampaikan  semoga kedepan lebih ramai dan banyak lagi yang mau berdonasi untuk pembangunan Mushalla tersebut.

Ketua DPC PPP Nagan Raya Mohd Rizki Ramadhan, mengucapkan terima kasih kepada seluruh panita Meunasah yang telah menyambut kedatangannya.

Baca juga :  Jokowi Batal ke Jambi, Ketua DPRD Jambi Gak Tau Tunjuk Gubernur Al – Haris

“Bantuan ini hanya sedikit dan supaya bisa bermanfaat untuk pembangunan Meunasah/Mushalla Darussalam (Pajak Ikan),” katanya yang juga didampingi Bendaharanya Tarmizi.

Keuchik Simpang Peut, Sahabuddin mengucapkan alhamdulillah, ia sangat berterima kasih kepada ananda Mohd Rizki, karena disini kemarin kami sempat terjadi musibah kebakaran. “Semoga ananda Mohd Rizki lebih lagi menambah rezekinya, dan semoga dengan begini lebih banyak lagi orang yang seperti Mohd rizki yang mau berdinasi di tempat kami”, tutup Keuchik Sahabuddin.