TANGERANG, Pelita.co – Bertempat di Aula lantai dua kantor Desa Surya Bahari Kecamatan Pakuhaji Kabupaten Tangerang, Beberapa usulan pembangunan yang menjadi skala prioritas tengah menjadi pembahasan Musrenbang Desa Surya Bahari, pada Selasa (17/09/2024).
Agenda pembahasan dalam kegiatan Musrenbang merupakan tindak lanjut susunan dari hasil musyawarah Rancangan rencana kerja pembangunan desa anggaran tahun 2025.
Dengan tema membahas dan menyepakati rancangan RKPdes tahun 2025 dan DU RKPdes tahun 2026, beberapa usulan yang menjadi skala prioritas pun menjadi pembahasan serius dalam kegiatan itu.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pakuhaji Epi MS beserta staff, Kades Surya bahari Kulyubi, Sekdes Surya Bahari Riko, jajaran Staf Desa, Pendamping Desa, BPD desa, Kader TP PKK , LPM Desa Surya Bahari, Karang Taruna, Babinsa dan Binamas, serta ketua RW dan RT lingkup Desa Surya Bahari.
” ya hari ini kegiatan musrenbang desa Surya Bahari, Dan ini adalah bagian dari tahapan Rancangan RKPdes, Dan sebagian tahapan itu sebelumnya telah dilaksanakan melalui Musdus, Musdes, RKPdes dan saat ini Musrenbang,” Tutur Camat Pakuhaji Epi MS usai acara di lokasi.
Camat berharap agar pembahasan Musrenbang yang telah disepakati untuk tahun 2025 dapat terealisasi seluruhnya dan berjalan baik,
” Disepakatinya beberapa usulan yang di bahas dalam Musrenbang tadi semoga berjalan baik dan terealisasi semuanya sehingga masyarakat desa seluruhnya dapat menikmati manfaatnya,” Harapnya
Dikesempatan yang Sama Sekretaris Desa’ Riko menyampaikan bahwa dalam pembahasan Musrenbang desa Surya Bahari telah disepakati beberapa usulan yang menjadi skala prioritas di tahun 2025,
” Hari ini agenda dalam pembahasan Musrenbang desa Surya Bahari untuk anggaran tahun 2025, Dan telah disepakati program usulan yang menjadi skala prioritas desa, yaitu masalah sampah, pelayanan jemput bola, dan pelayanan berbasis digital (aplikasi), ” Kata Riko usai rapat Musrenbang desa, Selasa 17-09-2024.
Lebih lanjut Riko menjelaskan secara rinci apa yang menjadi usulan skala prioritas itu, Ia menandakan bahwa desa Surya Bahari perduli dengan lingkungan serta kemajuan teknologi Berbasis digital,
” Persoalan masalah sampah saat ini Kecamatan Pakuhaji hanya memiliki satu Armada tentunya secara teknis lapangan dalam satu hari tidak bisa seluruhnya mengangkut wilayah Desa Paku haji , Melihat hal itu maka desa memutuskan dan mencari solusi melalui pertimbangan dengan anggaran padat karya kita sediakan armada plat hitam untuk mengangkut sampah ke TPA,” Jelasnya
Skala prioritas berikutnya pelayanan jemput bola dan pelayanan berbasis aplikasi digital Kata sekdes mengungkapkan, Guna untuk memudahkan masyarakat dalam pelayanan soal administrasi,
” Pelayanan jemput bola dan pelayanan berbasis aplikasi Digital dengan konsep ,cepat ,akurat dan praktis tujuannya memudahkan warga dalam pelayanan soal administrasi, Dan insa Allah tahun 2025 aplikasi itu sudah aktif sehingga masyarakat yang tengah sibuk,sakit atau diluar kota bisa langsung dengan mudah mengajukan atau membuat permohonan surat menyurat (administrasi),” Ungkap Sekdes,
Acara rapat Musrenbang Desa yang dimulai sejak pukul 09 pagi itu berjalan lancar dan tertib hingga selesai,