PURWOREJO, pelita.co-Pasar Kutoarjo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah mengalami kebakaran hebat. Pasar yang jadi kebanggan masyarakat warga Kutoarjo terbakar pada Jumat pagi (16/8/2024) sekitar pukul 06.50 WIB. Pemicu kebaran belum diketahui pasti, hingga saat ini masih dilakukan upaya pemadaman.
Dari beberapa video yang beredar di media sosial, api membakar di salah satu selasar pasar dimana los-losnya masih belum buka. Kebakaran ini memicu munculnya asap tebal yang terlihat dari kejauhan.
Masyarakat dan pedagang berupaya melakukan penyelamatan terhadap barang- barang yang mungkin masih bisa diamankan.
Camat Kutoarjo, Nur Huda saat di hubungi membenarkan terbakarnya pasar tersebut. Namun dirinya belum bisa memastikan pasti pemicu dari kebakaran tersebut.
“Mulai terbakar dan terlihat asap tebal pagi tadi sekitar pukul 06.50 WIB,” kata Nur Huda.
Selama ini pasar Kutoarjo menjadi pusat perdagangan masyarakat di wilayah barat Purworejo. Posisinya berada di tengah kota Kutoarjo. Pasar ini memiliki dua lantai dan pernah dilakukan renovasi pada tahun 1998.
Jika dilihat dari usia bangunan, pasar Kutoarjo sudah 26 tahun sejak direnovasi.