Beranda Entertainment

PKS SMK TKM Purworejo Ikuti Pelatihan Keselamatan Berlalulintas Bersama Satlantas Polres Purworejo

PURWOREJO, Pelita.co,-Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan siswa dalan berlalulintas, sebanyak 30 siswa SMK TKM Purworejo, mengikuti kegiatan pelatihan PKS (Patroli Kemanan Sekolah), yang dibimbing dan dilatih oleh Satlantas Polres Purworejo.

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari mulai Rabu (12/01/22) hingga Kamis (13/01/22), para siswa mendapatkan materi tentang keamanan keselamatan berlalulintas, serta 12 gerakan lalulintas.

PKS SMK TKM saat praktek lapangan bersama satlantas Polres Purworejo, Kamis(14/1/22), foto wan, pelita.co

“Dalam pelatihan ini, kita dibantu empat anggota unit Kamsel. Pelatihan dihari pertama memberi materi berupa teori, dan dihari kedua dengan langsung praktek di lapangan,” jelas Iptu Eko Rusdianto, Kanit Kamsel Satlantas Polres Purworejo, Kamis (12/01/22).

Sebelum paraktek kelapangan terang Eko, para anggota PKS SMK TKM Purworejo dilatih mempraktekkan 12 gerakan lalulintas, diantaranya bagaimana menjalankan pengendara, memberhentikan pengendara, dan mempercepat pengendara.

“Kita adakan pelatihan kepada para siswa PKS agar para siswa tertib dalam berlalulintas, dan memberi contoh kepada siswa lainnya, agar tahu tertib berlalulintas dan tahu rambu-rambu, serta kendaraan itu harus tertib dan terkendali,” jelas Eko.

Baca juga :  Jangan Jadikan Konsumsi Politik, Jalan Mendahara dan Kampung Laut Dikerjakan Tahun Ini

Sementara Kepala SMK TKM Purworejo Ki Gandung Ngadina, S.Pd, M.Pd, menyampaikan, kegiatan pelatihan PKS ini diikuti oleh 30 siswa perwakilan dari kelas X dan XI.

“Kegiatan PKS ini merupakan suatu program tiap tahun dalam rangka untuk penanaman sikap disiplin dan tertib lalulintas, juga pengamanan sekolah,” jelasnya.

Diadakan PKS, terang Ki Gandung, tujuannya untuk kepentingan siswa dan sekolah yang berguna menanamkan sikap disiplin, baik itu di luar maupun di dalam sekolah.

“Dalam kegiatan tersebut, juga kita tanamkan sikap disiplin, saling menghormati kepada sesama, kegiatan ini kita laksanakan dengan menjalin kerjasama dari pihak Satlantas Polres Purworejo,” ucapnya.

Menurut Ki Gandung, dengan materi yang diberikan secara teori maupun praktek dalam mengatur lalulintas, merupakan hal yang sangat penting bagi sekolah untuk menanamkan disiplin, ketertiban dan untuk kepentingan anak di masa depan. Karena dengan sikap disiplin, anak akan mendapatkan sesuatu hal yang sangat bagus, sesuai motto sekolah, disiplin pangkal sukses.

Baca juga :  Bupati Saba Desa, Warga Sampaikan Aspirasi

“Dengan pelatihan ini, siswa diberikan satu wawasan tentang sikap disiplin dalam berlalulintas. Dari 1.051 siswa, meski hanya 30 siswa yang ikut, namun nantinya mereka akan menyampaikan informasi tersebut kepada yang lainnya sehingga semua terkena dampaknya,” ungkap Ki Gandun

Ki Gandung juga menyampaikan, usai pelatihan PKS, tidak selesai disitu, tapi siswa yang tergabung didalam PKS tetap terus mempraktekan tiap hari di sekolah.

“Jadi nanti setiap pagi dan siang secara bergantian, anggota PKS ikut serta mengatur lalulintas dijalan raya dekat sekolah,” pungkas Ki Gandung.