Beranda News

Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Pemerasan di Depan RSCM Jakarta

Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Pemerasan di Depan RSCM Jakarta

JAKARTA,Pelita.co  – Aparat Kepolisian sektor Senen Polres Metro Jakarta Pusat berhasil mengamankan seorang pemuda berinisial P (19) yang ditangkap karena diduga keras telah melakukan pemerasan terhadap korban inisial MA (18) pada Selasa (17/12) kemarin.

Saat diamankan Polisi Sektor Senen, P tak berkutik disebabkan Polisi berhasil menemukan barang bukti 1(satu) unit Handphone merek Iphone 7 di dalam kantong celana yang diduga keras hasil dari memeras korbanya.

Kapolsek Senen, Kompol Ewo Samono, SH, membenarkan pihaknya berhasil mengamankan remaja pria yang telah meresahkan publik di wilayah hukumnya tersebut.

Mantan Kapolsekta Tangerang ini juga menjelaskan, penangkapan pelaku ini atas laporan dari seorang saksi insial FA, bahwasanya pelaku melakukan pemerasan terhadap korban MA dengan cara mengambil Handphone milik korban.

“Modus pelaku, memaksa korban sehingga korban merasa terancam dan pelaku berhasil menguasai Handphone milik korban,” terangnya, ke Wartawan, Rabu (18/12/19).

Baca juga :  Masuki Usia 11 Tahun, RSUD Balaraja Tingkatkan Kualitas SDM

Lebih jauh, perwira menengah Polri dengan ‘Melati Emas’ satu dipundaknya kelahiran Purworejo – Jawa Tengah ini menambahkan, seusai menerima laporan dari korban, Polisi Polsek Senen Pimpinan Kanit Reskrim Iptu Wildan dan anggota bergerak cepat menangkap pelaku di jalan Diponegoro depan RSCM Kelurahan Kenari, Jakarta pusat.

“Selanjutnya untuk mempertanggung jawabkan perbuatanya, pelaku diamankan dan di bawa ke Polsek Senen untuk di proses hukum lebih lanjut,” pungkasnya.