Beranda News

Polisi Tertibkan Atribut Satpam yang Tidak Sesuai Aturan di Jakarta Barat

JAKARTA,Pelita.co  – Dalam upaya menertibkan atribut atau seragam Satuan Pengaman (Satpam) yang berada diwilayah hukumnya, aparat kepolsian dari Polda Metro Jaya menggelar penertiban di Jakarta Barat. Rabu (12/06/2019).

Kegiatan nampak dipimpin langsung oleh Kasubdit Bin Satpam/Polsus Dit Binmas Polda Metro Jaya (PMJ), AKBP Doni Satria Sembiring, SH, SIK, MSi, di dampingi Kasi Wasjaspam Binmas Polda Metro Jaya (PMJ), Kompol Abdul Salim SH, beserta 5 personilnya.

Seusai kegiatan, Kasubdit Bin Satpam/ Polsus Dit Binmas Polda Metro Jaya (PMJ), AKBP Doni Satria Sembiring, SH, SIK, MSi, melalui Kasi Wasjaspam Binmas PMJ, Kompol Abdul Salim SH, menyampaikan, dalam kegiatan tersebut pihaknya melakukan kegiatan penertiban seragam dan legalitas Satuan Pengamanan (Satpam) yang bertugas di Mall Matahari Puri, Daan Mogot dan LTC Glodok.

“Di temukan Anggota Satpam tidak memiliki KTA (Ligalitas) dan Atribut tidak sesuai dengan perkap. Tindakan dilakukan penanggalan seragam,” terangnya ke Wartawan.

Baca juga :  Sambut Hari Bhayangkara Ke-74, Polresta Tangerang Distribusikan Bantuan 4,5 Ton Beras