TANGERANG,Pelita.co – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi terus menggencarkan edukasi dan imbauan kepada masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan. Senin (7/9/2020), Ade ditemani pejabat utama Polresta Tangerang membagikan masker kepada masyarakat.
Ade membagikan masker sambil bersepeda di sepanjang kawasan Jalan Baru Pemkab Tangerang di Tigaraksa. Kepada masyarakat yang ditemui, Ade mengajak dialog mengenai pentingnya melaksanakan protokol kesehatan.
“Kami beri pemahaman tentang pentingnya menggunakan masker. Kami juga bagikan masker,” kata Ade.
Ade menambahkan, secara umum, masyarakat sudah menyadari pentingnya menggunakan masker. Sebagian besar masyarakat yang ditemui, kata Ade, sudah menggunakan masker. Namun, lanjut Ade, upaya edukasi dan imbauan harus dilakukan agar usaha memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dapat berjalan dengan baik.
Ade melanjutkan, setiap anggota diwajibkan mengedukasi masyarakat di mana pun berada. Saat sedang berjalan, kata Ade, kemudian menemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker, maka anggota wajib memberi teguran.
“Tegur dan ingatkan dengan humanis. Sampaikan bahwa menerapkan protokol kesehatan adalah untuk melindungi diri sendiri dan orang lain,” ujarnya.
Ade berharap, upaya menerapkan protokol kesehatan dan adaptasi kebiasaan baru yakni menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dilakukan semua kalangan. Kata Ade, penerapan protokol kesehatan harus dilakukan secara bersama dan bergotong-royong.
“Setiap hari kami akan terus mengedukasi masyarakat, bersama tiga pilar,” pungkasnya.