TANGERANG,Pelita co – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas dan melayani masyarakat dengan menjalankan tugas tugas untuk negara menjaga keamanan dan ketertiban warga sehingga terciptanya situasi dan kondisi yang aman serta kondusif, Wakapolsek Karawaci Polres Metro Tangerang, AKP Nurjaya, SH melaksanakan sambang dan silahturahmi kepada instansi terkait dengan Lurah Cimone Jaya Nana Sumarna, S.Sos dan Lurah karawaci Baru Nurdin, SE, di kantor kecamatan Karawaci Jl. Proklamasi Raya no.01, kel. Cimone Jaya, Kec. Karawaci, Kota Tangerang. Rabu siang, (20/11/2019).
” Menindak lanjuti program Kapolres Metro Tangerang Kombes pol Abdul Karim S.IK, Msi dan sesuai atensi Kapolsek Karawaci AKP Yulies Andri Pratiwi S.IK agar seluruh personil khususnya polsek karawaci melaksanakan giat sambang dan silahturahmi serta Koordinasi dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan mahasiswa yang ada di wilayah,” sebut Wakapolsek.
Dalam hal ini AKP Nurjaya, SH berkoordinasi dengan Lurah Cimone Jaya dan Lurah Karawaci Baru membicarakan mengenai gangguan kamtibmas yang menjadi hambatan yang harus di benahi sehingga tidak ada lagi komplain yang dapat meresahkan masyarakat.
Oleh karena itu pihak kepolisian benar benar harus memperhatikan untuk menanggulangi masalah gangguan kamtibmas yang ada saat ini AKP Nurjaya SH menjelaskan, Agar personil polsek tetap menjalankan tugas tugas kepolisian dengan melakukan patroli ke wilayah wilayah terpencil dan object vital dengan berkunjung dan Koordinasi kepada security perumahan dan perbankan maupun pabrik perusahaan.
” Tetap menjalin keakraban dengan pelajar dan mahasiswa untuk diberikan himbauan dan kegiatan yang positive dalam sekolah agar tidak terjadi tawuran antar pelajar sehingga tercipta kegiatan belajar mengajar dengan baik dan benar, ” imbuh Wakapolsek.
” Tetap menjalin penggalangan ke ormas dan preman juru parkir untuk dilakukan pembinaaan dan diberikan himbauan serta di data untuk tidak dapat berbuat negative terhadap masyarakat yang dapat meresahkan dan kericuhan, oleh sebab itu upaya tindakan kepolisian merangkul secara keseluruhan elemen masyarakat untuk bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban wilayah karawaci ini, ” paparnya.
Selanjut Wakapolsek AKP Nurjaya mengatakan, dan untuk para Lurah dengan kerendahan hati agar dapat memberikan himbauan kepada warga nya untuk dapat menjaga toleransi umat beragama dengan saling hormat menghormati dan menghargai dalam memberikan kebebasan beragama kepada pemeluk agama lain nya.
Diakhir pertemuan, ucapan terima kasih dari Lurah Cimone Jaya dan Karawaci Baru kepada kepolisian khususnya Polsek karawaci telah memberikan himbauan dan sharing mengenai penyelesaian masalah gangguan kamtibmas.