PURWOREJO, Pelita.co,- Sebanyak 147 siswa kelas XII, SMK Kesehatan Purworejo hari ini mengikuti wisuda dan sumpah profesi di gedung pertemuan UMPurworejo, Rabu (25/05/2022),
Mereka yang di wisuda terdiri dari jurusan Keperawatan (99 siswa) dan Farmasi (48 siswa).
Acara wisuda angkatan ke VI tahun pelajaran 2021/2022 ini dipimpin langsung oleh Kepala SMK Kesehatan Purworejo, Nuryadin, S.Sos, M.Pd,
dengan ditandai pengalungan samir, penyerahan ijasah secara simbolis, dan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat.
Usai acara wisuda, Nuryadin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua guru yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan penuh kesungguhan sehingga acara bisa berlangsung samapai selesai.
“Saya pesan untuk para siswa yang baru di wisuda, pegang teguhlah etika dan akhlak yang luhur, jangan sampai kalian tersesat oleh arus budaya yang merusak nilai-nilai keelokan yang dijunjung tinggi oleh agama kita,” ucap Nuryadin.
Dalam keaempatan tersebut, Nuryadin juga menyampaikan bahwa SMK Kesehatan Purworejo kini telah ditetapkan sebagai SMK Pusat Keunggulan (PK).
“Semua itu tidak terlepas dari jerih payah, kinerja yang baik dari civitas akademika SMK Kesehatan Purworejo,” ucap Nuryadin.
Sementara itu, Puji Astuti, S.Pd, selaku staf Kurikulum menjelaskan, selain wisuda juga ada hiburan pencak silat dan penampilan SAKA Band, dan ada pemberian penghargaan bagi siswa berprestasi baik akademik maupun non akademik.
“Ada 3 siswa dengan peringkat terbaik yang mendapatkan penghargaan dari masing-masing kejuruan,” ucap Puji Astuti.
Mereka adalah Selfyana Tiara Dewi (Keperawatan 2), mendapat peringkat 1, jurusan Keperawatan. Fajar Retno Yulianti (Keperawatan 3) peringkat 2 dan Anisa Ayu Prastiwi (Keperawatan 3) peringkat 3.
“Untuk jurusan Farmasi, peringkat 1 diraih Arum Setiawati (Farmasi 2), peringkat 2 Tri Yella Wahyuni (Farmasi 1) dan peringkat 3 Syukriana Nurul Fadilah (Farmasi 1),” pungkas Puji Astuti.