PURWOREJO, Pelita.co,-Dikarenakan kesibukan yang luar biasa, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas tidak jadi meresmikan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Purworejo. Namun MenPAN-RB tetap berkunjung ke Purworejo, Kamis malam (06/10/2022).
Didampingi Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM, MenPAN-RB melakukan penandatanganan prasasti serta meninjau ruang MPP. “Malam ini saya meninjau mall pelayanan publik di Kabupaten Purworejo. Saya ingin menyampaikan apresiasi ke pak bupati karena menginisiasi mall pelayanan publik,” ungkapnya.
MenPAN-RB mengungkapkan, implementasi pelayanan yang terintegrasi ini akan memudahkan masyarakat. “Saya kira ini bagus, ditengah lahan yang nggak harus besar, tapi dengan ide kreatifnya Pak Bupati, bisa diatur ruang-ruang yang menurut saya sangat oke,” pujinya.
Menurut MenPAN-RB, tidak banyak kabupaten yang mempunyai mall pelayanan publik. Bukan besar kecilnya gedung, tetapi bagaimana secara bertahap sistem digitalisasi lebih banyak.
“Karena ke depan bisa jadi layanan masyarakat tidak lagi dengan fisik, tetapi sebagian dengan paperless,” tandasnya.
Dikatakan bahwa sekarang KemenPAN-RB akan mendorong beberapa daerah untuk membuat mall publik digital. “Nanti temen-temen di sekitar Purworejo tinggal melihat bagaimana Purworejo membuat mall publik, sehingga nanti getok tularnya cepat,” ujarnya
Sementara itu Jum’at (7/10/2022), peresmian Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Purworejo dihadiri oleh Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PAN-RB Prof Dr Diah Natalisa MBA.
Selain itu hadir pula Sekda Provinsi Jawa Tengah Bapak Sumarno SE MM beserta jajaran Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, para Bupati/Walikota se eks Karesidenan Kedu dan tamu undangan lainnya.