TANGERANG, Pelita.co – Ratusan Warga Desa Sukamulya, dan santri dari berbagai Peloksok di wilayah kecamatan Sukamulya, menghadiri acara Maulid Nabi Muhamad SAW, sekaligus memperingati Hari Santri Nasional yang digelar di lapangan Kampung Grobogan RT.03 RW.03 Desa Sukamulya, Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang. Minggu Malam, (23/10/2022).
Dalam Acara tersebut ini hadir pihak Kecamatan Sukamulya, Kepala Desa Sukamulya, Perwakilan Anggota Polsek Balaraja, Perwakilan Danramil Balaraja, para Ormas, OKP, dan ratusan santri yang ada di Kecamatan Sukamulya. Para santri pria tampak mengenakan sarung dan peci, Ratusan santri tersebut terus berdatangan memasuki halaman acara Tabligh Akbar Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, dan Hari Santri Nasional 2022.
Ketua Panitia Acara Maulid Nabi Muhammad SAW, Sudibjo M.Pd (Ustad Ajo), mengucapkan selamat Hari Santri Kepada seluruh para santri, diwilayah Kecamatan Sukamulya, semoga kita semua melalui momentum ini, kita semua dapat menjadi generasi penerus yang berkualitas, Beriman, berkarakter, dan mampu mandiri dalam menjaga Kebhinekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Lanjutnya, Para santri ikut berjuang di garda terdepan dalam mempertahan kan Negara Kesatuan Republik Indonesia, Maka dengan diadakannya Maulid Nabi Muhamad SAW sekaligus memperingati Hari Santri Nasional 2022 ini Mari kita berdoa bersama sama mendoakan para pahlawan yang telah berjuang dan gugur di Medan perang membela keutuhan NKRI.
“Dengan memperingati hari Santri ini, kita mengenang jasa dan perjuangan santri yang mengusir penjajah,” tandasnya.
Pihaknya juga mengucapkan rasa terimakasih kepada panitia penyelenggara Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Maulid Nabi Muhammad serta memperingati hari santri nasional, sehingga kegiatan ini bisa terselenggara dengan baik.
“Terimakasih atas bantuan semua warga serta para jajaran panita yang luar bisa sudah menyisihkan waktunya, tenaga serta materi semoga bantuan yang di berikan semua warga dan para panitia mendapatkan balasan dari Allah SWT serta mudah-mudahan menjadi ladang pahala untuk kita semua yang sudah mau bersama-sama memperingati maulid baginda Nabi Muhammad SAW dan Memperingati Hari Santri Nasional,” ucapnya.
Sementara mengutip tausiyah dari penceramah KH.Gulamudin S.Pd,i, M.Si,
Mari kita cetak para generasi penerus agama dengan cara mengajarkan ilmu agama kepada para anak-anak kita semua sehingga ada penerus agama kedepan baik menitipkan anak-anak ke tempat-tempat pengajian dan Pondok Pesantren.
“Mari kita bimbing anak-anak dengan ilmu agama agar tercetaknya para penurus agama kedepan, warga desa sukamulya sangat luar biasa, dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan meperingati hari santri nasional ini bukti kecintaan semua warga desa sukamulya terhadap baginda Nabi Muhammad SAW,” Ujarnya dalam kutipan ceramahnya.